Cara Membuat Akun Guru/PTK Pada Aplikasi Dapodik Untuk Pengisian Nilai Rapor

Membuat Akun Guru

Pembuatan akun Guru ini diperuntukan terutama guru yang memiliki tugas tambahan sebagai wali kelas. Akun Guru ini akan digunakan untuk login ke Aplikasi Dapodik oleh wali kelas untuk menginput Nilai Rapor.

Langkah pembuatan akun Guru/PTK ini adalah sebagai berikut :
1. Login ke Aplikasi Dapodik menggunakan akun operator sekolah
2. Klik menu GTK selanjutnya pilih menu Guru
3. Pilih salah satu Guru yang mau dibuatkan akun nya
4. Klik tombol "Penugasan"


5. Pada kotak dialog Penugasan PTK, klik tombol "Buat/Ubah Akun PTK"

6. Pada Bilah kotak Dialog Akun PTK isikan pasword sesuai keinginan
7. Klik "Simpan"

Untuk email yang sudah tidak aktif, bisa dirubah pada menu Guru/PTK dengan menggunakan fasilitas "Ubah" untuk menginput identitas Guru/PTK.

Sebagai catatan, untuk pengisian Nilai Raport yang tidak menggunakan akun Guru wali kelas, maka tidak akan bisa menyimpan nilai. Jadi akun Guru ini sangat penting dalam pengisian Nilai Rapor.
,
Baca Juga

No comments:

Post a Comment

Sosial Media

Postingan Populer