Mengatasi Tidak Bisa Instal Windows Karena Error 0x80070057

Mengatasi Error 0x80070057

Berbagi.Waktu itu, komputer/laptop saya mau di instal karena mulai lambat dan sudah banyak terjangkit oleh virus. Dan sekaligus saya mau upgrade windows nya dari windows 8 ke windows 8.1. Karena pada komputer/laptop saya sering muncul notifikasi agar update windows. Semestinya langsung update tuh, tapi karena saya tidak mempunyai internet hanya mempunyai sedikit data pada ponsel yang jelas paket datanya tidak akan mencukupi untuk melakukan update.

Nah dengan alasan - alasan di atas, maka saya akan ugrade windows dengan melakukan proses instalasi. Saya pun mulai mencoba mencari file iso windows 8.1 yang ada dikomputer saya, karena saya akan instal ulang windows dengan menggunakan flashdisk. Untuk membuat bootable flashdisk, saya gunakan aplikasi rufus.

Singkat cerita, flashdisk sudah terisi windows 8.1 instaler. Dan sayapun mulai setting Bios agar boating menggunakan flashdisk. Setelah selesai setting bios, mulailah proses instalasi dengan menggunakan flashdisk. Saya pun mulai memformat partisi hardisk.


Namun, setelah beberapa saat muncul kesalahan bahwa saya tidak bisa melajutkan instalasi karena partisi hardisk tersebut corrupt dan muncul error 0x80070057. Saya pun bingung, baru kali ini saya instal komputer ada pesan error seperti itu. Yang ada di benak saya waktu itu mungkin versi windows tidak cocok, sehingga saya ganti lagi versi windows nya. Saya coba instal ulang lagi, tapi tetap muncul pesan eror seperti di atas.

Sayapun mulai mencari-cari solusi di google dengan menggunakan ponsel, dan banyak yang menyarankan hapus atau delete dulu partisi systemnya saja. Akhirnya saya delete atau hapus partisi pada partisi system saja tapi tetap tidak bisa instalasi. Setelah saya coba-coba semua kemungkinan akhirnya saya pun bisa instalasi windows 8.1 begini caranya:

1. Delete/hapus dulu dua patrisi yaitu partisi system reserved (Partisi 1) dan partisi system (Drive C) (Partisi 2)
2. Setelah kedua partisis di hapus, buat lagi partisi yang baru yaitu hanya untuk system windows saja. Karena untuk partisi system reserved (Partisi 1) akan otomatis muncul.


3. Jika komputer nya lebih dari 2 partisi, cukup partisi system dan partisi reserved saja yang di hapus.
4. Setelah dihapus, kemudian buat partisi lagi untuk partisi system, untuk partisi reserved nya tidak usah, nanti akan muncul sendiri.
5. Jika tidak ada partisi system reserved, maka cukup hapus partisi system saja/Drive C (partisi 1).


Itulah yang saya lakukan untuk mengatasi tidak bisa instal windows pada windows 8.1 semoga bermanfaat.
,
Baca Juga

No comments:

Post a Comment

Sosial Media

Postingan Populer